Pengertian Finansial Dan Penerapannya Di Bidang Ekonomi

Apa yang akan Anda pikirkan jika mendengar tentang cara mengelola uang, baik untuk diri sendiri ataupun orang lain dan sebuah perusahaan maupun organisasi ? Yap finansial, saya pribadi juga akan memikirkan hal yang sama dengan Anda, finansial memang sebetulnya tidak hanya membahas tentang uang saja tetapi jauh lebih mendalam tentang itu. Gonggong.id bisa memberikan beberapa pengetahuan untuk Anda agar lebih mengenal tentang apa itu finansial dan cara penerapannya dalam kehidupan sehari-hari ataupun dalam mengembangkan bisnis dan organisasi.

Apa Itu Finansial ? Dan Apa Saja Bagian-Bagian Dari Finansial ?

Nah, untuk selanjutnya disini saya akan membahas tentang pengertian finansial secara umum dan mendetail dengan tujuan agar mudah dipahami dan dimengerti oleh yang membaca. Finansial adalah sebuah cara untuk mengelola keuangan pribadi, perusahaan ataupun organisasi atau bisa disebut juga sebuah langkah-langkah me-manaje uang yang meliputi perencanaan, pengeluaran, dan pemasukan/pendapatan.

Ya uang itu tentunya dapat diperoleh dengan sebuah kerja keras atau artinya tidak dijatuhkan langsung dari Tuhan. Nah, agar uang dapat digunakan sesuai kebutuhan, maka seseorang harus mampu mengaturnya dengan bijak. Jangan asal menggunakan lalu setelah itu uang habis tidak terkontrol dan akhirnya sudah tidak memiliki uang apalagi tabungan. Jangan sampai hal demikian terjadi, saya tahu sebagian besar orang sudah paham dan menerapkannya dalam kehidupannya sehingga sangat membantu sekali dalam mengatur keuangan.

Sebuah perusahaan yang besar sekalipun dapat saja mendadak bangkrut atau memiliki banyak hutang dimana-mana karena salah dalam me-manaje keuangan. Seseorang yang dipilih untuk menjadi pusat control keuangan haruslah benar-benar paham dan mampu dalam mengolah keuangan perusahaan yang meliputi, pemasukan, penggunaan, keuntungan, dan investasi (tabungan) dari perusahaan tersebut.

Tahukah Anda bahwa membahas finansial itu jauh lebih seru karena tidak hanya berfokus pada satu titik saja, di Gonggong.id kita akan menjelaskan lebih mendetail yang termasuk ke dalam finansial dan penerapannya.

Yang Berkaitan Dengan Finansial

Penerapannya pada kehidupan sehari-hari finansial yaitu tentang bagaimana caranya agar Anda dapat mengatur keuangan dengan bijak, karena sebagian besar orang tidak menggunakan uangnya dengan bijak. Jangan sampai kita dikendalikan oleh uang, tetapi uang yang sehausnya kita kendalikan.  Finansial yang baik sangat ditentukan oleh sistem manajemen yang bijak, teratur, dan memiliki nilai yang dapat dipertanggung jawabkan nantinya di depan umum atau secara terbuka kepada pihak yang bersangkutan.

Pernahkah Anda mendengar kalimat krisis finansial, kompensasi finansial, dan manajemen finansial ? iya semua itu saling berkaitan dengan finansial (cara mengelola keuangan). Mari kita bahas satu persatu-satu pengertian tersebut, jangan sampai Anda salah persepsi dan menyebabkan kekeliruan saat menerapkannya dalam keseharian entah dalam perusahaan ataupun organisasi.

  • Krisis Finansial adalah sebuah situasi dimana perusahaan sedang mengalami kerugian, itu berarti perusahaan mengalami deposit yang artinya pemasukan berkurang namun pengeluaran terus berjalan, seperti untuk membayar karyawan, membeli segala keperluan perusahaan, memperbaiki segala asset yang memang perlu diperbaiki guna memberikan kenyamanan baik untuk pekerja ataupun customer.
  • Kompensasi Finansial adalah sebuah apresiasi yang diberikan perusahaan kepada pekerja/karyawannya biasanya dalam bentuk uang namun ada juga yang dalam bentuk liburan atau membelikan rumah.
  • Manajemen Finansial adalah sebuah pengelolaan semua jenis fungsi uang, mulai dari perolehannya, keuntungan, penggunaannya, dan kerugiannya. Semua harus tertulis jelas dan terbuka kepada pihak perusahaan atau organisasi.

Semoga penjelasan ini di gonggong.id bermanfaat untuk kita semua dan lebih bijak lagi dalam menggunakan uang. Ternyata memang penting kita memiliki sebuah perencanaan yang matang guna dalam menggunakan uang secara bijak.